Single ke-8 NMB48, 'Kamonegikkusu', Puncaki Chart Harian Oricon



Pada tanggal 2 Oktober, NMB48 merilis single ke-8 mereka 'Kamonegikkusu' yang berhasil terjual sebanyak 270.447 copies pada hari pertama. Dengan penjualan tersebut NMB48 sekali lagi menduduki peringkat pertama di Charts Harian Oricon.



Dibandingkan dengan single sebelumnya 'Bokura no Eureka' yang terjual 420.906 pada hari pertama, penjualan single ke-8 ini mengalami penurunan sekitar 150.000 copies. Penjualan hari pertama single 'Kamonegikkusu' juga sedikit di bawah 'Junjou U-19' yang terjual 280.367 copies, sehingga secara keseluruhan  penjualan hari pertama 'Kamonegikkusu' menempati peringkat ketiga terbaik single NMB48.

Sumber : Melosnomichi

0 comments: